Penghasilan Imam dan Orang Lewi
18
1 Imam-imam Lewi,
yaitu seluruh suku Lewi,
tidak akan mendapat bagian atau milik pusaka seperti halnya orang Israil lainnya.
Mereka harus mendapat rezeki dari kurban yang dibakar bagi Allah,
dan dari apa yang menjadi milik-Nya.
2 *Mereka tidak akan mendapat milik pusaka di antara saudara-saudaranya karena Allah adalah milik pusaka mereka,
seperti yang dijanjikan-Nya kepada mereka.
3 Inilah yang menjadi hak para imam dari pihak umat,
yaitu dari orang yang mempersembahkan kurban sembelihan,
baik berupa sapi maupun domba.
Mereka harus memberikan kepada imam bagian bahu,
kedua rahang,
dan perut besar.
4 Hasil pertama dari gandummu,
anggurmu,
minyakmu,
serta hasil pertama guntingan bulu dombamu harus kauberikan kepada mereka
5 karena Allah,
Tuhanmu,
telah memilih mereka dan keturunan mereka dari antara segala sukumu untuk senantiasa bertugas menyelenggarakan ibadah demi nama Allah.
6 Jika seorang Lewi,
dari salah satu kotamu yang mana pun di seluruh Israil tempat ia tinggal,
datang berdasarkan keinginan hatinya ke tempat yang akan dipilih Allah,
7 maka ia boleh menyelenggarakan ibadah demi nama Allah,
Tuhannya,
seperti semua saudaranya,
yaitu orang-orang Lewi yang bertugas di sana,
di hadirat Allah.
8 Mereka harus mendapat bagian rezeki yang sama,
di samping apa yang mereka terima dari hasil penjualan harta leluhurnya.
Perbuatan-Perbuatan Keji
9 Apabila engkau masuk ke negeri yang dikaruniakan Allah,
Tuhanmu,
kepadamu,
jangan belajar melakukan hal keji seperti yang dilakukan bangsa-bangsa itu.
10 *Jangan didapati di antaramu orang yang mempersembahkan anak lelakinya atau anak perempuannya sebagai kurban yang dibakar,
atau orang yang menjadi juru tenung,
peramal,
ahli nujum,
juru teluh,
11 tukang mantera,
orang yang bertanya kepada arwah,
ahli sihir,
atau orang yang meminta petunjuk kepada orang mati.
12 Sesungguhnya,
setiap orang yang melakukan hal-hal itu dipandang keji oleh Allah.
Karena hal-hal keji itulah Allah,
Tuhanmu,
menghalau bangsa-bangsa itu dari hadapanmu.
13 Engkau harus hidup tak bercela di hadapan Allah,
Tuhanmu.
Janji tentang Seorang Nabi
14 Bangsa-bangsa yang akan kauhalau itu mendengarkan para peramal dan juru-juru tenung,
tetapi Allah,
Tuhanmu,
tidak mengizinkan engkau berbuat demikian.
15 Allah,
Tuhanmu,
akan membangkitkan bagimu seorang nabi seperti aku dari antara kamu serta saudara-saudaramu.
a Dialah yang harus kamu dengarkan,
16 seperti yang telah kauminta kepada Allah,
Tuhanmu,
di Horeb pada hari kamu berkumpul.
Katamu,
‘Janganlah kami dengar lagi suara Allah,
Tuhan kami,
dan janganlah kami lihat lagi api yang besar ini supaya jangan kami mati.’
17 Kemudian,
Allah berfirman kepadaku,
‘Apa yang mereka katakan itu baik.
18 Aku akan membangkitkan bagi mereka seorang nabi seperti engkau dari antara saudara-saudara mereka.
Aku akan memberitahukan kepadanya firman-Ku,
dan ia akan menyampaikan kepada mereka semua yang Kuperintahkan kepadanya.
19 Jadi,
setiap orang yang tidak mau mendengarkan firman-Ku yang akan disampaikan nabi itu atas nama-Ku akan Kutuntut pertanggungjawaban.
20 Tetapi,
seorang nabi yang dengan gegabah menyampaikan atas nama-Ku perkataan yang tidak Kusuruh sampaikan,
atau yang berbicara atas nama ilah-ilah lain,
haruslah dihukum mati.’
21 Jika kamu bertanya dalam hatimu,
‘Bagaimana kami bisa mengetahui perkataan yang tidak difirmankan Allah?’
22 Apabila seorang nabi berbicara atas nama Allah,
tetapi hal itu tidak terjadi dan tidak terlaksana,
maka perkataan itu tidak difirmankan Allah.
Nabi itu telah berbicara dengan gegabah.
Jangan takut kepadanya.