Ungkapan Syukur Raja
144
1 Dari Daud.
 
Segala puji bagi Allah,
gunung batuku,
yang mengajar tanganku untuk bertempur,
dan jari-jariku untuk berperang.
2 Dialah pengasihku dan kubu pertahananku,
kota bentengku dan pembebasku.
Dialah perisaiku,
kepada-Nyalah aku berlindung,
Dialah yang menaklukkan bangsaku ke bawah kekuasaanku.
 
3 *Ya Allah,
apakah manusia itu sehingga Engkau menaruh perhatian kepadanya?
Atau anak manusia sehingga Engkau mengindahkannya?
4 Manusia hanyalah seperti hembusan napas,
dan umurnya pun seperti bayang-bayang yang berlalu.
 
5 Lengkungkanlah langit-Mu,
ya Allah,
dan datanglah,
sentuhlah gunung-gunung sehingga berasap.
6 Pancarkanlah kilat dan cerai-beraikanlah mereka,
lepaskanlah anak-anak panah-Mu dan kacaukanlah mereka.
7 Ulurkanlah tangan-Mu dari atas.
Lepaskanlah dan selamatkanlah aku dari air bah
dan dari tangan orang-orang asing!
8 Mulut mereka berkata bohong,
dan tangan kanan mereka adalah tangan kanan kepalsuan.
9 Aku hendak menyanyikan nyanyian baru bagi-Mu,
ya Allah,
dengan iringan gambus sepuluh tali aku hendak melantunkan puji-pujian bagi-Mu.
10 Dialah yang memberi kemenangan kepada raja-raja,
dan yang melepaskan Daud,
hamba-Nya,
dari pedang yang membinasakan.
 
11 Lepaskanlah kiranya aku
dan selamatkanlah aku dari tangan orang-orang asing!
Mulut mereka berkata bohong,
dan tangan kanan mereka adalah tangan kanan kepalsuan.
 
12 Semoga anak-anak lelaki kita
seperti tanaman yang tumbuh menjadi besar pada masa mudanya,
dan anak-anak perempuan kita
seperti tiang-tiang penjuru yang dipahat untuk menghias mahligai.
13 Semoga lumbung-lumbung kita penuh,
mengeluarkan segala jenis hasil,
dan semoga domba-domba kita menjadi ribuan,
bahkan puluhan ribu di padang-padang kita.
14 Semoga lembu-lembu kita yang sarat muatan
tidak ada yang keguguran atau pun hilang.
Semoga tidak ada jeritan di tempat-tempat umum kita.
 
15 Berbahagialah bangsa yang demikian keadaannya!
Berbahagialah bangsa yang bertuhankan Allah.